Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat Gelar Halal Bihalal, Dihadiri Petinggi TNI-Polri

Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) menggelar acara Halal Bihalal di Kutabex Resto & Sport Centre, Jakarta.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat Gelar Halal Bihalal, Dihadiri Petinggi TNI-Polri
Ist
Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) menggelar acara Halal Bihalal di Kutabex Resto & Sport Centre, Jakarta 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) menggelar acara Halal Bihalal di Kutabex Resto & Sport Centre, Jakarta.

Dalam acara Halal Bihalal ini, turut dihadiri oleh sejumlah pejabat militer dari TNI dan Polri.

Mereka antara lain Wakil Asisten Teritorial Kepala Staf Angkatan Darat (Waaster Kasad) bidang Wanmil dan Kermaster Brigjen TNI Donni Hutabarat.

Kemudian Irpuspomad Brigjen TNI Supriantoro, Paban IV/Komsos Ster TNI Kolonel Inf Jacky Ariestanto, Danramil 02/Tambora Kapten Inf Arja Suharja dan Ster Kopassus Mayor Inf Ferry M.

Selain itu, Ster Kostrad Letkol Inf Rasyidin, Wadir Bimas Polda Metro Jaya AKBP Yudistira, Kasat Binmas Polres Jakarta Barat Kompol Fernando S. Saragih, dan Kasubdit Binmas Polda Metro Kompol Agus W.

Dalam sambutannya, Ketua Umum HIPAKAD Hariara Tambunan menyatakan, bahwa kepengurusannya adalah yang sah berdasarkan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor AHU-0000402.AH.01.08 Tahun 2018 tertanggal 16 Mei 2018.

Hariara menyebut HIPAKAD telah berdiri sejak 1963, namun masih berada di tingkat daerah. Baru pada 2017 HIPAKAD memiliki kepengurusan secara nasional.

Baca juga: Gelar Halal Bihalal Bersama 34 DPD, Golkar Bahas Penanganan Pandemi hingga Kesiapan Jelang Pilpres

Berita Rekomendasi

Ia mengaku yang terpilih dalam musyawarah nasional sebagai ketua umum pertama untuk periode 2017-2022.

"Yang ada satu HIPAKAD di bawah kepemimpinan Hariara Tambunan, boleh dicek di SK Kemenkumham, di Polpum Kemendagri," kata Hariara, Selasa (31/5/2022).

Hariara mengaku sejak 2017 sampai saat ini sudah melantik 18 pengurus DPD HIPAKAD dari target 21 DPD. Ia mengaku akan menuntaskan target itu pada tahun ini atau sebelum masa tugasnya berakhir.

Ia juga menyebut pihaknya akan menggelar musyawarah nasional pada September atau Oktober mendatang. Ia pun mengaku siap jika memang dipercaya lagi memimpin HIPAKAD.

"Kalau saya diinginkan oleh para DPD se-Indonesia, dan para anggota, saya siap maju," ujarnya.

Lebih lanjut, Hariara mengaku tak ambil pusing dengan sekelompok pihak yang mengklaim memimpin HIPAKAD.

Ia menegaskan hanya kepengurusan di bawah kepemimpinannya yang terdaftar di Kemenkumham hingga Kemendagri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas