Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemancing di Jonggol Penasaran Liat Karung Dikerubungi Lalat, Ternyata Mayat Pria Tanpa Busana

Pemancing di Sungai Cipatujah, Kecamatan Jonggol dikejutkan dengan temuan sesosok mayat pria mengambang, awalnya dikira karung terigu.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Pemancing di Jonggol Penasaran Liat Karung Dikerubungi Lalat, Ternyata Mayat Pria Tanpa Busana
Net
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JONGGOL - Pemancing di Sungai Cipatujah, Kecamatan Jonggol dikejutkan dengan temuan sesosok mayat pria mengambang.

Kasi Humas Polres Bogor AKP Ita Puspita Lena membenarkan peristiwa yang terjadi pada Selasa (7/6/2022) sekitar pukul 08.00 WIB.

Awalnya terdapat warga yang memancing di sungai, melihat seperti karung terigu mengambang.

"Jadi ada warga yang mancing melihat ada benda seperti karung terigu yang dikerubungi lalat," kata AKP Ita Puspita Lena dalam keterangannya, Rabu (8/6/2022).

Baca juga: 4 Pria Bagi Peran Rekayasa Kecelakaan hingga Tenggelam di Kalimalang demi Klaim Asuransi Rp 3 Miliar

Ketika warga ini mencoba mendekatinya, dia terkejut karena sosok yang mengambang di sungai tersebut ternyata jasad pria tanpa busana.

Warga pun melaporkan temuan itu kepada pihak RW selanjutnya dilaporkan ke Polsek Jonggol.

"Hasil olah TKP bahwa sesosok mayat laki-laki itu tak berbusana dan tanpa identitas mengambang. Diduga meninggal dikarenakan tenggelam di sungai," katanya.

Baca juga: 50 Orang Sisir Kalimalang Pakai Perahu, Ternyata Tenggelamnya Wahyu hanya Sandiwara demi Rp 3 Miliar

Berita Rekomendasi

Polisi yang datang ke lokasi kemudian mengevakuasi jasad korban ke RS Polri Kramatjati Jakarta untuk dilakukan visum.

"Jasadnya dibawa ke RS Kramatjati. Masih dalam penyelidikan lebih lanjut," ungkap AKP Ita Puspita Lena. 

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Dikira Karung Terigu, Pemancing di Jonggol Kaget Temukan Mayat Misterius

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas