Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akhiri Tugas Sebagai Gubernur DKI, Anies Baswedan Pulang Naik Vespa

Vespa yang dinaiki Anies ini adalah vespa peninggalan ayahnya dan sempat menjadi kendaraan pertama di keluarga besarnya.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Akhiri Tugas Sebagai Gubernur DKI, Anies Baswedan Pulang Naik Vespa
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan naik vespa keliling Jakarta usai menghadiri acara perpisahan di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Minggu (16/10/2022). Pemprov DKI Jakarta bersama relawan menggelar acara perpisahan untuk Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria yang masa jabatannya berakhir pada 16 Oktober 2022. TRIBUNNEWS/JEPRIMA 

Anies mengulangi lirik 'majulah majulah menang', totalnya sebanyak empat kali. "Majulah majulah menang. Majulah majulah menang. Majulah majulah menang. Majulah majulah menang," kata Anies.

Hal itu direspons warga dengan bertepuk tangan di akhir lagu. Tak hanya itu, teriakan dukungan pun meramaikan suasana. "Anies Presiden," seru salah satu warga. "Presiden," sahut warga lainnya.

Anies enggan bicara banyak dalam pidato terakhirnya sebagai Gubernur DKI itu. Pasalnya, ia merasa kerja untuk Indonesia masih panjang dan berat.

Baca juga: Anies-AHY Bersama SBY-JK Satu Meja di Acara Pernikahan Putri Petinggi PKS, 'Bahas Hal Santai'

"Saya tidak akan bicara panjang-panjang karena kerja untuk bangsa dan negara ini masih panjang ke depan. Satu babak berakhir mari kita sambut babak berikutnya," kata dia.

Anies juga tak mau bicara panjang lebar soal apa saja yang sudah ia kerjakan selama memimpin DKI Jakarta. Menurutnya, kinerja Pemprov DKI Jakarta beserta kebijakannya sudah menjadi bukti nyata di ibu kota dalam lima tahun terakhir.

"Saya tidak akan berbicara panjang kali ini. Saya tidak akan berbicara panjang karena dua alasan. Pertama biarkan kerja Pemprov Jakarta selama lima tahun terakhir yang berbicara, biarkan karya itu jadi bukti nyata," ujarnya.

Baca juga: Mendagri Lantik Heru Budi Hartono Jadi Penjabat Gubernur DKI Jakarta Besok, Anies-Riza Diundang

Selain itu Anies sempat menyinggung perihal ’babak berikutnya’". ”Saya tidak akan bicara panjang-panjang karena kerja untuk bangsa dan negara ini masih panjang ke depan. Satu babak berakhir mari kita sambut babak berikutnya," kata Anies.

BERITA TERKAIT

Ia mengatakan kerja untuk menghadirkan keadilan sosial bukan hanya untuk Jakarta dan tidak akan berhenti di sini.

Anies bersama Ahmad Riza Patria juga mengucapkan terima kasih atas kritik yang selama ini ditujukan kepadanya.

"Izinkan kami berdua mengembalikan mandat ini kembali ke warga Jakarta, doakan kami, doakan kami dan jadilah saksi bagi kami, saksi yang nanti akan bersama pada saat kami mempertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT sang pemilik segala kekuasaan, yang memberikan kekuasaan kepada siapapun yang ia kehendaki, dan yang mencabut kekuasaan dari siapapun yang ia kehendaki," kata Anies.

"Terakhir saya mohon ampun kepada Allah SWT yang hadir dan mendengar, khilaf saya khilaf keluarga saya dan seluruh jajaran yang bekerja selama lima tahun ini ada yang luka ada yang tersinggung dan tak nyaman, maafkan," kata Anies.

Baca juga: Anies Baswedan: Biar Kerja Pemprov DKI yang Menjadi Bukti

Anies menutup pidato di akhir masa jabatannya dengan sebuah peribahasa yang menyampaikan bahwa ia datang sebagai Gubernur DKI dalam keadaan baik dan akan mengakhiri masa jabatannya secara baik pula.

"Sebagai penutup izinkan saya pamit. Kami datang tampak muka, kami pulang tampak punggung," kata Anies.

Sementara itu Riza Patria mengucapkan terima kasih kepada Anies atas kebersamaan di antara mereka selama ini. Riza mendampingi Anies dalam dua tahun terakhir.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas