Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Ungkap Temuan Baru pada Kasus Tewasnya Karyawati di Serpong Tangerang Selatan

Polisi  mengaku sudah mengantongi identitas terduga pelaku pembunuhan terhadap R (31) di dalam kosannya sendiri kawasan Serpong, Tangerang Selatan.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Polisi Ungkap Temuan Baru pada Kasus Tewasnya Karyawati di Serpong Tangerang Selatan
Warta Kota/Rafzanjani
Jenazah R (31) wanita karyawan Supermarket Total Buah Segar, yang tewas dibunuh, dievakuasi dari lokasi kejadian di kamar kosnya di Serpong, Tangsel 

TRIBUNNEWS.COM, TANGSEL - Pihak kepolisian mengungkap temuan terbaru soal pembunuhan karyawati di Serpong, Tangerang Selatan.

Polisi  mengaku sudah mengantongi identitas terduga pelaku pembunuhan terhadap R (31) di dalam kosannya sendiri kawasan Serpong, Tangerang Selatan.

Diberitakan Tribunnews sebelumnya, R (31) ditemukan tewas di kosannya pada Sabtu (17/12/2022) sore meninggalkan luka lebam di lehernya.

Polres Tangerang Selatan pun menduga kuat R tewas setelah dicekik cukup kuat oleh pelaku.

"Ada beberapa petunjuk yang kita dapatkan di TKP. Semoga dalam 1x24 jam pelaku sudah bisa kita amankan," jelas Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu kepada wartawan, Minggu (18/12/2022).

Menurutnya, saat dilakukan olah TKP awal, kondisi kamar R dalam kondisi berantakan.

Lalu ada berbagai petunjuk yang mengarah kepada terduga pelaku.

Baca juga: Kasus Pembunuhan Karyawati di Serpong Tangsel: Korban Diduga Sempat Coba Melawan Sebelum Tewas

Berita Rekomendasi

Sebagai informasi, indekos tersebut adalah asrama yang dipakai oleh pegawai Total Buah.

Dan korban merupakan karyawan toko tersebut.

"Ada CCTV juga, baju, kuku, selimut yang diamankan, termasuk ada beberapa juga situasi di TKP yang tidak beraturan," ungkap Sarly.

Diberitakan sebelumnya, R (31) yang diduga kuat oleh polisi merupakan korban pembunuhan.

"Korban R ditemukan tewas oleh para saksi sekira pukul 15.00 WIB," ujar Sarly Sollu dalam keterangannya, Minggu (18/12/2022).

Polres Tangerang Selatan pun langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan pengecekan awal begitu mendengar laporan.

Menurut Sarly, saat pengecekan awal terdapat luka bekas cekikan di leher korban.

"Betul ditemukan belas luka di badannya, ada luka di sekitar lehernya. Jadi kemungkinan adanya tindakan kekerasan yang dilakukan oleh seseorang yang mengakibatkan meninggal dunia," papar Sarly.

Pihaknya pun sudah menghimpun berbagai barang bukti untuk penyelidikan.

Hingga akhirnya, jasad korban dievakuasi ke kamar jenazah untuk dilakukan autopsi.

"Keadaan lokasi kejadian berantakan atau tidak beraturan saat jenazah ditemukan," pungkas Sarly.

Sumber: Tribun Jakarta

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas