Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Curi Helm di Motor Orang, Aksi Pria Ini Terekam Kamera CCTV Warga Koja Jakarta Utara

Pria yang mengenakan kaus putih sempat memantau situasi sejenak sebelum mencuri helm yang tergantung di sebuah sepeda motor yang sedang diparkir.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Curi Helm di Motor Orang, Aksi Pria Ini Terekam Kamera CCTV Warga Koja Jakarta Utara
dok./Tribun Jakarta
Aksi pencurian helm yang tersandar di sepeda motor yang sedang diparkir di Jalan Pembangunan 3, Koja, Jakarta Utara, Jumat (28/4/2023) petang lalu. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak sanggup beli helm untuk perlengkapan berkendara, seorang pria nekat mencuri helm milik orang lain yang tersandar di sepeda motor yang sedang diparkir di Jalan Pembangunan 3, Koja, Jakarta Utara, Jumat (28/4/2023) petang lalu.

Aksi pencurian helm ini terekam kamera CTTV warga yang berdekatan dengan lokasi pencurian. Ironisnya, aksi tidak terpuji ini dilakukan pelaku sambil membawa anaknya.

Dari rekaman gambar kamera CCTV, pelaku melintas menggunakan sepeda motor dengan membonceng anaknya di Jalan Pembangunan 3.

Sekitar pukul 18.04 WIB pada Jumat petang, pelaku melihat ada sebuah helm menggantung pada motor yang terparkir depan masjid.

Pria yang mengenakan kaus putih itu sempat memantau situasi sejenak sebelum mencuri helm tersebut.

Ia kemudian meletakkan helm curiannya di sela jok depan motornya dan langsung tancap gas meninggalkan lokasi.

Kafit, saksi mata kejadian menjelaskan, helm yang dicuri merupakan milik tamu yang sedang bersilaturahmi Lebaran ke rumah kerabatnya di lokasi.

Berita Rekomendasi

Menjelang kejadian, pemilik helm sedang melaksanakan salat magrib dan memarkirkan motornya di depan masjid.

"Saat itu korban lagi di dalam masjid, salat. Kelihatannya sih pelaku ada dua orang," kata Kafit, Minggu (30/4/2023).

Baca juga: Rumah Artis Catherine Wilson di Cinere Kemalingan, Pelakunya Pembantunya Sendiri

Menurut Kafit, pihaknya tidak mengenali wajah pelaku meski tampak jelas terekam CCTV. Akibat aksi pencurian ini korban mengalami kerugian ratusan ribu rupiah.

Kafit menambahkan di wilayahnya memang sering menjadi sasaran aksi pencurian.

Baca juga: Tiga Pelaku Terekam CCTV Curi Motor Trail dari Halaman Minimarket di Tanjung Priok

Beberapa kali kasus pencurian sepeda motor sudah pernah terjadi di wilayah tersebut. "Memang di sini sudah beberapa kali kejadian pencurian, cukup rawan lah," tandasnya.

Laporan reporter Gerald Leonardo Agustino | Sumber: Tribun Jakarta  

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas