YouTuber Laurend Hutagalung Dikepung Driver Ojol Usai Buat Konten, Disebut Sempat Bentak Anak Kecil
YouTuber Laurend Hutagalung dikepung driver ojek online yang tidak terima dengan kontennya terkait edukasi lalu lintas yang melarang lawan arah.
Penulis: Linda Nur Dewi R
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM – Seorang YouTuber bernama Laurend Lee Hutagalung terlibat keributan dengan para driver ojek online (ojol) di depan rumah makan Ayam Bakar Wong Solo, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (15/8/2023).
Keributan tersebut dicipu saat Laurend dan timnya membuat konten terkait edukasi tertib berlalu lintas.
Seperti diketahui di kanal YouTube nya, laurend hutagalung TV, pria berbadan kekar itu kerap membuat konten terkait aksinya yang mencoba mengedukasi para pengguna jalan agar tidak melawan arah.
Dalam unggahan di kanal YouTube nya yang diunggah pada Selasa (15/8/2023) lalu, mulanya Laurend Hutagalung dan timnya mencoba menertibkan para pengguna jalan di sekitar rumah makan tersebut agar tidak melawan arah.
Saat awal menertibkan, banyak pengguna jalan akhirnya putar balik ketika Laurend dan rekannya mengedukasi terkait bahayanya melawan arah.
Namun, terdapat seorang ibu-ibu dengan anaknya yang tidak menggunakan helm mencoba menerobos jalan tersebut yang sudah dihalangi oleh Laurend.
Baca juga: Pengantin Baru Kabur usai Utang dengan WO Rp 21 Juta, Pihak Pria Ternyata Gelapkan Uang Rp 15 Juta
Ibu-ibu tersebut menerobos jalan dengan alasan rumahnya tak jauh dari kawasan tersebut.
Tak lama setelah ibu itu akan menerobos, datanglah salah satu driver ojol.
Driver ojek online itu mempersilahkan ibu tersebut agar tetap melawan arus dan melanjutkan perjalannnya.
“Detik-detik ojol maju dan akhirnya banyak yang lolos (melawan arah),” tulis keterangan dalam video tersebut.
Sejak saat itu lah semakin banyak pengguna jalan yang melawan arah di kawasan tersebut.
Bahkan, beberapa saat kemudian banyak driver ojek online yang terlihat memenuhi kawasan tersebut.
Hal itulah yang disebut-sebut memancing keributan antara tim Laurend Hutagalung dan para driver ojol.
Kapolsek Tebet, Kompol Chitya Intania mengatakan akibat keributan tersebut, Laurend Hutagalung diamankan pihak kepolisian.