Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Libur Maulid Nabi Kawasan Puncak Mulai Ramai, Peningkatan Arus Masuk Diperkirakan Sabtu 30 September

puncak arus masuk ke kawasan Puncak diperkirakan terjadi pada hari Sabtu (30/9/2023) mendatang.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Libur Maulid Nabi Kawasan Puncak Mulai Ramai, Peningkatan Arus Masuk Diperkirakan Sabtu 30 September
Wahyu Topami/TribunnewsBogor
Ilustrasi kawasan Puncak - Libur Maulid Nabi Muhammad pada Kamis (28/9/2023) hari ini terpantau jalan raya Puncak Bogor mulai dipadati wisatawan. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Wahyu Topami

TRIBUNNEWSCOM, CIAWI - Libur Maulid Nabi Muhammad pada Kamis (28/9/2023) hari ini terpantau jalan raya Puncak Bogor mulai dipadati wisatawan.

"Terpantau kendaraan yang memasuki kawasan wisata Puncak cukup ramai, namun masih lancar," kata Kasatlantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata saat ditemui di Pos Polisi Gadog.

Baca juga: Maulid Nabi 2023 Ada Cuti Bersama? Hanya Terdapat Libur Nasional pada 28 September 2023

Polres Bogor mencatat, Kamis (28/9/2023) hari ini terjadi kenaikan volume kendaraan sekitar 15 persen.

Sementara itu peningkatan arus masuk ke kawasan Puncak diperkirakan terjadi pada hari Sabtu (30/9/2023) mendatang.

"Perkiraan kami peningkatan atau arus masuk (puncak) terjadi pada hari Sabtu dan kembali di hari Minggu," kata AKP Dicky Anggi Pranata.

Diketahui Polres Bogor memberlakukan ganjil genap sejak Rabu (27/9/2023) kemarin sore hingga hari Minggu (1/10/2023) nanti.

BERITA REKOMENDASI

Untuk satu arah atau one way pihak Satlantas Polres Bogor belum berencana menerapkan rekayasa lalu lintas tersebut.

Sebab menurutnya saat ini kenaikan volume kendaraan di jalan raya Puncak belum begitu signifikan.

"Satu arah sementara dirasa masih belum perlu, karena satu arah dilaksanakan sebagai opsi terakhir apabila arus kendaraan yang masuk (puncak) maupun keluar terjadi cukup signifikan," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Libur Maulid Nabi, Polisi Tetapkan Ganjil Genap di Jalur Puncak Hingga Hari Minggu

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas