Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Diduga Ojek Pangkalan Hajar Ojol di Menteng, Saksi Bantah soal Penumpang: Senggolan di Jalan

Sebuah video yang merekam keributan diduga terjadi antara pengendara motor dan pemotor berjaket ojek online (ojol) menjadi viral di media sosial.

Penulis: Isti Prasetya
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Viral Diduga Ojek Pangkalan Hajar Ojol di Menteng, Saksi Bantah soal Penumpang: Senggolan di Jalan
Tangkap layar akun Instagram
Sebuah video yang merekam keributan diduga terjadi antara pengendara motor dan pemotor berjaket ojek online (ojol) di depan Stasiun Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (15/1/2024) siang, menjadi viral di media sosial. 

Adi mengaku tidak tahu apa penyebab cekcok itu lantaran saat pengemudi ojol menepi, seketika terjadi keributan.

"Ya kami sih gatau masalahnya, datang ke sini ribut, ya kami pisahin aja udah," kata Adi, Selasa (16/1/2024).

Bahkan, dia mengaku tidak tahu siapa yang menonjok korban pengemudi ojol tersebut.

Hanya saja, Adi memastikan jika permasalahannya bukan soal rebutan penumpang atau ojol tersebut menjemput penumpang di wilayah yang bukan semestinya.

Pasalnya, Adi menyebut jika tiap pengemudi ojol maupun ojek pangkalan, sudah berprinsip saling menghargai agar tidak bentrok.

Baca juga: Viral Siswa di Majene Ngaku Dapat Hadiah Rp 10 Juta tapi Tak Diberikan Pihak Sekolah, Ini Faktanya

"Kami sama-sama nyari duit di lapangan atau gimana gitu, ya saling menghargai lah intinya. Jadi kami kasih titik khusus (untuk angkut penumpang)," kata Adi.

"Tapi kemarin bukan, bukan gara-gara itu," lanjutnya.

BERITA REKOMENDASI

Sepengetahuan Adi, perkara yang menjadi masalah dalam keributan tersebut karena perselisihan antarpengendara saat salip menyalip.

"Iya, karena awalnya di jalan, bentroknya di sini (pangkalan ojek), karena macet jalanan. Ya intinya bukan masalah penumpang," katanya.

Oleh karenanya, keributan itu menurut Adi tidak tepat disebut sebagai ribut antara ojol versus ojek pangkalan.

Pasalnya ojek pangkalan hanya kedatangan orang yang bentrok, kemudian berupaya merelainya.

"Kles-klesannya (gesekan) di jalan, enggak mungkin rombongan," pungkasnya.

Baca juga: Viral Wanita Lulusan Amerika Pilih Jadi Lurah Papua, Kisah Pilu di Baliknya hingga Sosok Maria Jochu


Asosiasi berharap ojol tidak diberi sanksi

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Asosiasi Pengemudi Ojek Online Garda Indonesia, Igun Wicaksono, mengatakan pihaknya juga belum menerima laporan mengenai keributan ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas