Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terjadi Lagi, Bendera Parpol Dipasang Sembarangan di Flyover Mampang Celakai Sepasang Lansia

Sepasang suami-istri lansia yang jadi korban bendera parpol jatuh di flyover Mampang, Jakarta Selatan.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Terjadi Lagi, Bendera Parpol Dipasang Sembarangan di Flyover Mampang Celakai Sepasang Lansia
@merekamjakarta
Oon (61), lansia yang mengalami kecelakaan karena tertimpa bendera parpol yang dipasang sembarangan, saat dia dibonceng suaminya, melintas di flyover Mampang, Jakarta Selatan, Rabu, 17 Januari 2024. Nenek Oon saat ditolong driver ojek online. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Spanduk dan bendera partai politik yang dipasang sembarangan di jalanan protokol DKI Jakarta kembali memakan korban.

Kali ini menimpa sepasang kakek dan nenek. Keduanya mengalami luka setelah motor yang mereka kendarai berboncengan tertimpa bendera salah satu parpol yang tiba-tiba terjatuh dan mengenai mereka, Rabu, 17 Januari 2024.

Mengutip akun Instagram @merekamjakarta, sepasang suami-istri lansia yang jadi korban bendera parpol jatuh tersebut adalah Salim (68) dan istrinya, Oon (61).

"Salim dan OON jatuh gara-gara Alat Peraga Kampanye (APK) yakni bendera partai politik (parpol) yang terpasang di flyover.

Kecelakaan berawal saat Salim sedang membonceng istrinya melewati Jalan Gatot Subroto.

"Di lokasi, ada sebuah bendera partai politik terjatuh dan mengenai motor yang dikendarai oleh Salim. Bendera terseret lalu tersangkut sehingga motor dan korban terjatuh," sebut narasi @merekamjakarta dalam postingan tersebut.

Salim dan istrinya dilarikan ke RSUD Mampang Prapatan.

Baca juga: Viral Pengendara Motor di Jakbar Jatuh akibat Tertimpa Baliho PSI, Pihak Partai Datangi Rumah Korban

BERITA TERKAIT

"Salim mendapatkan 12 jahitan di pipi sebelah kanannya, sedangkan istrinya mengalami patah tulang di bagian kaki kirinya," sebutnya.

Bendera parpol di Mampang
Bendera parpol yang dipasang sembarangan di flyover Mampang, Jakarta Selatan, Rabu, 17 Januari 2024.
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas