Sambangi Lokasi Kebakaran Manggarai, Anies Doakan para Korban Cepat Pulih
Anies Baswedan mengunjungi para korban kebakaran yang melanda RW 06 dan RW 12, Manggarai pada Rabu (14/8/2024) malam, dia disambut riuh warga.
Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anies Baswedan mengunjungi para korban kebakaran yang melanda RW 06 dan RW 12, Manggarai, Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan
Kedatangan Anies di Posko SDN Manggarai 05 pada Rabu (14/8/2024) malam itu disambut riuh warga.
Anies pun langsung menuju ke satu tenda, dimana dia bertemu dengan pengungsi bernama Mutiah.
“Alhamdulillah pak kami selamat, surat-surat juga sudah diamankan,” ucap ibu Mutiah kepada Anies.
Atas musibah tersebut Anies mendoakan agar semuanya cepat pulih.
“Yang sabar ya bu, ini cobaan dan insya Allah ibu tabah dan bangkit dengan cepat,” pesan Anies.
Selain mengunjungi tenda relawan yang membantu para korban, Anies juga meninjau langsung lokasi kebakaran dan bertemu dengan banyak warga.
“Bantuan alhamdulillah tersalurkan pak, doakan saja agar kami bangkit lebih cepat,” pinta pengurus RT 11 RW 06, Darmanto.
Baca juga: Imbas Kebakaran, Penumpang Kereta di Stasiun Manggarai Diminta Gunakan Pintu Timur
Anies mengatakan bahwa musibah tersebut merupakan ujian. Ia mendoakan mudah-mudahan semua kehilangan diganti lebih baik lagi.
Lebih lanjut Anies terkesan dengan ketabahan para korban kebakaran, apalagi setelah berinteraksi langsung dan meninjau lokasi kebakaran
“Kami datang menjenguk saudara-saudara kita dan pengalaman saya saat ini, warga itu orang-orang yang tangguh, mereka tabah ulet sabar (padahal) penderitaan yang mereka rasakan ini luar biasa,” ungkap Anies
“Tapi kalau ketemu kata pertamanya selalu alhamdulillah, jadi saya optimis dengan ketabahan mereka, dan insya Allah bisa pulih dan membangun (kembali) tempat ini dengan baik,” sambungnya
Tak hanya itu Anies juga berharap agar seluruh pihak memberikan perhatian khususnya pada lansia, dan ibu yang sedang mengandung.
“Pertama, prioritaskan keselamatan warga dulu, kemudian perhatikan kesehatan anak, lansia dan ibu harus jadi prioritas, jika mereka aman kesehatannya nutrisinya maka recovery-nya akan lebih cepat lagi,” tandasnya.