Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
motogp-mandalika

Sirkuit Mandalika Panen Pujian dari Ahok: Cantik dan Aman

Menurut Ahok, lintasan Sirkuit Mandalika yang mempunyai 17 turn tersebut juga dilengkapi fitur keamanan yang membanggakan.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Sirkuit Mandalika Panen Pujian dari Ahok: Cantik dan Aman
TRIBUNNEWS.COM/Dwi Setiawan
Suasana lintasan Sirkuit Mandalika, pada Minggu (13/2/2022) siang WIB. 

Laporan Wartawan Tribunnews/Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Sirkuit Mandalika kian banyak mendapatkan sorotan positif jelang berlangsungnya seri kedua MotoGP 2022.

Satun di antaranya datang dari Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama.

Pria yang akrab disapa Ahok ini memberikan dua pujian khusus untuk Sirkuit Mandalika: Cantik dan Aman.

"Kita bangga ya sekaligus terima kasih kepada bapak presiden yang memutuskan untuk membangun sirkuit ini (Mandalika)," terang Ahok kepada awak media saat sidak ke Sirkuit Mandalika, Senin (14/3/2022).

"Kita juga sudah pengin banget punya sirkuit sebagus dan secantik ini."

Komisaris Utama Pertamina, Basuki Thahaja Purnama ketika meninjau Sirkuit Mandalika, Lombok, Senin (14/3/2022).
Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama ketika meninjau Sirkuit Mandalika, Lombok, Senin (14/3/2022). (TRIBUNNEWS.COM/Dwi Setiawan)

Baca juga: Jelang MotoGP Mandalika 2022, Rookie Gresini Fabio Di Gianntonio Terbang ke Indonesia

Baca juga: Tinjau Sirkuit Mandalika Hari Ini, Ahok Pastikan Nikmati MotoGP Lewat Televisi Saja

Sebagaimana yang diketahui, keberadaan lintasan yang memiliki panjang 4,3 km ini tak hanya menyuguhkan balap MotoGP saja

Berita Rekomendasi

Namun GP Mania Tanah Air dapat dimanjakan dengan view-view beken berupa bukit dan pantai yang menambah eksotis Sirkuit Mandalika.

Namun tak hanya kecantikan saja yang dipuji oleh Ahok dari Mandalika.

Menurutnya, lintasan yang mempunyai 17 turn tersebut juga dilengkapi fitur keamanan yang membanggakan.

"Bukan hanya cantik namun safety-nya itu yang luar biasa. Kemudian untuk pemilihan batu untuk gravelnya sangat luar biasa cocok meski dari lokal."

"Intinya sangat aman dan diharapkan adanya sirkuit ini bisa menjadi ajang promosi Indonesia lebih baik," tambahnya menjelaskan.


Sirkuit Mandalika akan menggelar ajang balap MotoGP pada 18 hingga 20 Maret nanti.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Klasemen

1

Francesco Bagnaia

Ducati Lenovo Team
467
2

Jorge Martin

Prima Pramac Racing
428
3

Marco Bezzecchi

Mooney VR46 Racing Team
329
4

Brad Binder

Red Bull KTM Factory Racing
290
5

Johann Zarco

Prima Pramac Racing
221
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas