Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPK Jemput Surat Deponering Bibit-Chandra ke Kejagung

Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menyambangi Kejaksaan agung guna mengambil salinan surat keputusan deponering

Penulis: Vanroy Pakpahan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in KPK Jemput Surat Deponering Bibit-Chandra ke Kejagung
Tribunnews.com/Bian Harnansa/Herudin
Chandra M Hamzah dan Bibit Samad Rianto 
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menyambangi Kejaksaan agung guna mengambil salinan surat keputusan deponering dua pimpinan KPK yakni Bibit Samad Riyanto dan Chandra M Hamza. Surat itu, seperti diketahui, resmi ditandatangani Jaksa Agung Basrief Arief, kemarin.

"Biro hukum (KPK) yang akan mengambilnya," ujar Wakil Ketua KPK bidang pencegahan Haryono Umar melalui pesan singkatnya, Selasa (25/1/2011).

Namun Haryono tak dapat memastikan kapan tepatnya KPK akan mengambil surat itu. "Mudah-mudahan hari ini," tegasnya.

Sementara itu Wakil ketua KPK bidang pencegahan yang lain yakni M Jasin memilih enggan mengomentari pemberian deponering dari pihak
kejaksaan agung itu.

"Itu kan kewenangan kejaksaan agung. Silakan saja KPK tidak mencampuri. Yang penting KPK sudah menjelaskan kepada masyarakat bahwa kasus tersebut adalah rekayasa (pemutaran rekaman di MK sangat jelas) dari koruptor yang ingin menghancurkan KPK, dimana perekayasanya sudah
ditahan dan dipenjarakan," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas