Wafid Sampaikan Permohonan Maaf
Terdakwa kasus suap pembangunan Wisma Atlet Wafid Muharam menjalani sidang lanjutan kasus korupsi yang menderanya.
Penulis: Vanroy Pakpahan
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terdakwa kasus suap pembangunan Wisma Atlet Wafid Muharam menjalani sidang lanjutan kasus korupsi yang menderanya. Dalam sidang yang beragendakan pemeriksaan terdakwa itu, Wafid menyempatkan diri menghaturkan permohonan maafnya kepada rekan-rekannya di Kemenpora.
"Saya mohon maaf kepada rekan-rekan di Kemenpora. Saya mohon maaf kepada berbagai pihak," tuturnya di Pengadilan Tipikor, Rabu (16/11/2011).
Wafid sadar, apa yang menimpanya itu telah turut membawa kerugian bagi pihak-pihak tersebut. "Pasti ada dampak negatifnya," katanya.
Pada kesempatan itu, Wafid pun mengaku sudah meminta maaf kepada Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng. Dalam permohonan maafnya melalui SMS itu, Wafid mengaku apa yang dilakukannya ini adalah untuk Kemenpora.
"Supaya program-program di Kemenpora bisa terus berjalan," ucapnya.
Wafid juga tak lupa menyampaikan bahwa uang-uang yang disita KPK darinya, bukanlah uangnya. "Tapi memang untuk kepentingan dinas kantor," imbuhnya.