Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

TNI Tanam Pohon di Puncak Gunung Salak

Puncak Salak Satu atau dikenal dengan Puncak Manik menjadi gundul lantaran sejumlah pohonnya ditebang untuk

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Anwar Sadat Guna
zoom-in TNI Tanam Pohon di Puncak Gunung Salak
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Tim SAR gabungan mengevakuasi jenazah, di posko evakuasi Puncak Gunung Salak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (15/5/2012). Pesawat Sukhoi Superjet 100 jatuh di Gunung Salak Sukabumi, Jawa Barat, Rabu 3 Mei lalu saat melakukan demo penerbangan yang disebut Joy Flight. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Puncak Salak Satu atau dikenal dengan Puncak Manik menjadi gundul lantaran sejumlah pohonnya ditebang untuk membuat halipad guna mengevakuasi korban.

"Saat membuat landasan ada pohon yang ditebang di puncak sana, itu harus kita ganti, sehingga dengan kegiatan ini tidak boleh ada yang rusak," ungkap Dandim Kabupaten Bogor, Letkol Mukhlis di Pasir Pogor, Bogor, Jawa Barat, Kamis (17/5/2012).

Ada sekitar 50X25 meter luas lahan yang ditebang pohonnya di Puncak Manik dan sebagai wujud kepedulian terhadap alam di Gunung Salak, maka akan dilakukan penanaman kembali dengan bibit-bibit tanaman.

"Saat ini anggota masih ada di atas, untuk pelaksanaannya diserahkan kepada kewilayahan," ujarnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas