Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Trans TV Bersiap Sambut Jenazah Aditya dan Ismiati

Pantauan Tribunnews.com, ratusan karyawan Trans Crop sudah bersiap menyambut kedatangan rekan mereka.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Trans TV Bersiap Sambut Jenazah Aditya dan Ismiati
TRIBUNNEWS.COM/THERESIA FELISIANI

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Berbagai persiapan terus dilakukan oleh pihak Trans TV di Gedung Utama Trans TV, Rabu (23/5/2012), untuk menyambut kedatangan jenazah Aditya Sukardi dan Ismiati Soenarto.

Pantauan Tribunnews.com, ratusan karyawan Trans Crop sudah bersiap menyambut kedatangan rekan mereka. Aula Trans TV juga tengah disiapkan untuk menyemayamkan jenazah keduanya.

Lantunan doa terdengar jelas dari dalam gedung. Karangan bunga serta foto keduanya pun terpampang. Karpet berwarna hijau tua tergelar untuk alas doa bersama.

Proses pelepasan jenazah menuju rumah duka akan dilaksanakan pada pukul 12.30 WIB. Jenazah Aditya Sukardy akan langsung dibawa menuju Bandara Soekarno-Hatta, untuk diterbangkan ke rumah orangtuanya di Jalan Tirto Utomo V/10, Malang, Jawa Timur, dan akan dimakamkan di TPU Gading, Jalan Simpang Wilis Nomor 6, Malang.

Sedangkan jenazah Ismiati Soenarto akan dibawa menuju rumah duka di Griya Serdang Indah Blok D3 Nomor 3 RT 02/RW 05, Desa Margatani, Kecamatan Kramat Watu, Serang, Banten. Ismi akan dimakamkan di tanah wakaf warga Griya Serdang Indah.  

Semasa tugasnya, Aditya Sukardy dan Ismiati Soenarto dikenal sebagai jurnalis yang andal dan pekerja keras.

Aditya Sukardy yang lahir di Malang pada 28 Desember 1980, merupakan sosok ayah dua anak (perempuan dan laki-laki) yang penyayang dan bertanggung jawab. Ia dikenal baik dan ramah di kalangan rekan-rekan kerjanya.

Berita Rekomendasi

Sedangkan Ismiati yang lahir 22 Desember 1988, dikenal sebagai jurnalis muda yang gigih. Liputan joy flight pesawat Sukhoi Super Jet 100, merupakan pengalaman pertamanya naik pesawat. Sayang, itu menjadi penerbangan pertama sekaligus terakhir baginya. (*)

BACA JUGA

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas