Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPK: Kadis PU Riau Belum Dibawa ke KPK

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantah telah membawa Kepala Dinas Pekerjaan Umum Riau, SF Haryanto ke

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Anwar Sadat Guna
zoom-in KPK: Kadis PU Riau Belum Dibawa ke KPK
TRIBUN PEKANBARU/THEO RIZKY
Dua tersangka kasus suap pembangunan Hall Menembak untuk PON 2012, M Dunir yang merupakan anggota DPRD Riau (kiri) dan Eka Dharma Putra yang merupakan Kepala Seksi Pengembangan Sarana Prasarana Dinas Pemuda dan Olah Raga Provinsi Riau (kanan) melakukan rekonstruksi di ruangan Wakil Ketua DPRD Riau, Pekanbaru, Rabu (18/4). Dalam kasus tersebut, KPK menyita Rp 900 juta yang merupakan uang suap dari Eka Dharma kepada anggota DPRD. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Edwin Firdaus

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantah telah membawa Kepala Dinas Pekerjaan Umum Riau, SF Haryanto ke Jakarta terkait dugaan suap PON Riau, Jumat (6/7/2012).

"Tidak benar (Heryanto dibawa penyidik ke KPK)," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Jumat siang.

Sebelumnya diberitakan, bahwa penyidik yang tengah mendalami kasus suap PON Riau, mencokok Haryanto ke Jakarta.

Sumber Tribun Pekanbaru menyatakan, upaya itu terkait rencana Haryanto yang akan menjalani pemeriksaan intensif soal dugaan suap tersebut.

Diketahui, Kadis PU tersebut kerap kali menjalani pemeriksaan di KPK terkait suap PON di Pekanbaru Riau. Namun, sejauh ini dirinya masih berstatus saksi.

KLIK JUGA:

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas