Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dituduh Korupsi, Gumilar Siap Pembuktian Terbalik

Mantan Rektor Universitas Indonesia (UI), Gumilar Soemantri mengklaim hartanya didapat dari hasil yang baik. Menangapi laporan dugaan korupsi

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Dituduh Korupsi, Gumilar Siap Pembuktian Terbalik
Kompas.com
Gumilar Rusliwa Somantri 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Rektor Universitas Indonesia (UI), Gumilar Soemantri mengklaim hartanya didapat dari hasil yang baik. Menangapi laporan dugaan korupsi keuangan di UI yang dialamatkan kepadanya, ia siap untuk membuktikannya.

"Saya siap untuk memelopori pembuktian terbalik dari mana harta kekayaan itu diperoleh. Dan kita akan kelihatan ketika menjabat punya apa setelah menjabat punya apa," kata Gumilar usai menjalani pemeriksaan di kantor KPK, Jakarta, Selasa (18/9/2012).

Menurutnya, tuduhan seperti itu sangat menyakitkan dan tidak bisa dibuktikan di mata hukum.

"Saya kira kita serahkan ke penegak hukum. Jangan di politisir untuk tujuan pembunuhan karakter pada seseorang. Kita buktikan saja secara hukum dan mereka yang menuduh harus bertanggungjawab secara hukum juga," kata Gumilar.

Sementara pada pemeriksaan hari ini, Gumilar mengaku hanya menyampaikan perihal Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) miliknya. Dan menurutnya, laporan tersebut masih wajar.

"Ada peningkatan tapi tidak banyak. Mobil tetap satu. Rumah juga tidak ada perubahan, seperti sebelum menjabat. Penambahan ada di tanah, terutama sawah dan kebun terutama saya saat ini hobi bercocok tanam dan itu pun membelilnya dalam waktu 5 tahun secara bertahap," ujarnya.

Klik:

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas