LPSK Pastikan Rosa Tidak Bersaksi Hari Ini
Anggota LPSK Penanggung Jawab Bidang Bantuan, Kompensasi dan Restitusi Lili Pintauli Siregar
Penulis: Edwin Firdaus
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota LPSK Penanggung Jawab Bidang Bantuan, Kompensasi dan Restitusi Lili Pintauli Siregar, menyatakan kliennya Mindo Rosalina Manullang, belum mendapat surat panggilan bersaksi untuk terdakwa Anggelina Sondakh.
Sebagaimana diketahui, dari pemberitaan di beberapa media nasional, mengatakan mantan Anak Buah Nazaruddin tersebut, akan bersaksi pada sidang Angelina Sondakh, hari ini, Senin (8/10/2012).Namun, hal itu dibantah Lili.
"Belum ada panggilan ke LPSK (untuk Rosa)," kata Lili saat dihubungi Tribun, Senin(8/10/2012).
Sidang perkara suap pembahasan anggaran proyek Kemendiknas dan Kemenpora dengan terdakwa Angelina Sondakh, sendiri rencananya akan digelar pada Kamis pekan ini.
Agenda sidang lanjutan tersebut, akan mendengarkan keterangan saksi-saksi yang dihadirkan jaksa penuntut umum KPK.
Seperti diketahui, perkara anggota DPR RI non-aktif dari Partai Demokrat Angelina Sondakh itu telah memasuki proses pembuktian di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta. Dalam sidang pekan kemarin, jaksa penuntut dari KPK memanggil dua saksi mahkota, yakni Yulianis dan Oktarina Furi dari bagian keuangan Permai Grup, perusahaan induk milik Nazaruddin.
Sementara dalam dakwaan, Angie diduga menerima imbalan uang terkait pembahasan anggaran proyek Wisma Atlet SEA Games di Kemenpora. Janda mendiang Adjie Massaid itu juga diduga menerima imbalan serupa dalam pembahasan anggaran untuk proyek pengadaan fasilitas di beberapa universitas negeri di Kemendiknas.
Dalam kasus ini, Angie diduga kerap berhubungan dengan Mindo Rosalina Manullang selaku Direktur Marketing PT Anak Negeri milik Nazaruddin. Angie yang kini meringkuk di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, dan Rosa berada dalam safe house LPSK.
- Dua Saksi Mahkota Bersaksi di Sidang Angie Hari Ini
- BK DPR Laporkan Pemberhentian Sementara Angelina
- Kubu Angie Berharap Hakim Resapi Kisah Ali bin Abi Thalib
- Angie Pertanyakan Prosedur Penetapan Tersangka oleh KPK
- Pegang Tasbih, Angelina Sondakh Siap Baca Eksepsi
- Bantu Korban Merapi 10 Juta, Angie Todong Rosa
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.