100 Kedutaan Besar Dikirimi Kartu Solidaritas untuk Palestina
Pengiriman dilakukan melalui Kantor Pos Pusat, Jalan Cilaki Bandung, Rabu (28/11) kemarin.
Penulis: Yulis Sulistyawan
Editor: Rachmat Hidayat
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA--Para siswa SD Juara Bandung turut memperingati Hari Solidaritas Internasional untuk Palestina pada Kamis (29/11) dengan memberikan kartu ucapan Solidarity Palestine Day yang dikirimkan ke 100 kedutaan besar dunia di Indonesia.
Pengiriman dilakukan melalui Kantor Pos Pusat, Jalan Cilaki Bandung, Rabu (28/11) kemarin.
“Pengiriman kartu ucapan ke 100 Kedubes Sedunia di Indonesia ini dikirimkan oleh 21 siswa-siswi kelas 6 SD Juara Bandung untuk membangun kepedulian terhadap rakyat Palestina khususnya anak-anak di Palestina,” ungkap Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Enok Rohayani dalam rilisnya kepada Tribun, Kamis (29/11/2012).
Kartu ucapan ini dikirim lewat kantor pos sebagai sarana pembelajaran bagi anak-anak.
Selain pengiriman kartu ucapan, hari ini direncanakan para siswa
juga akan menggelar gerakan menyisihkan uang jajannya dari kelas 1 hingga kelas 6 untuk dikirimkan ke anak-anak di Palestina lewat bank yang akan dikoordinir oleh wali kelasnya.
“Hari ini memang moment di sekolah kami untuk memperingati hari Solidaritas Internasional untuk Palestina. Tiap bulan SD Juara Bandung menggelar berbagai kegiatan yang berkaitan dengan moment-moment internasional yang kita peringati seperti kemaren ada Hari Pos Sedunia, Hari Pohon Sedunia, event-event
itu juga sebagai sarana pembelajaran bagi anak-anak,” tutur Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan ini.