Jasa Marga Bantah Tutupi Kasus Kecelakaan Anak Hatta Rajasa
Pihak Jasa Marga membantah menutupi semua kejadian kecelakaan anaknya Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa,
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Jasa Marga membantah menutupi semua kejadian kecelakaan anaknya Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, Rasyid Amrullah Rajasa.
Direktur Utama Jasa Marga, Adityawarman menjelaskan kalau kecelakaan Rasyid Amrullah Rajasa terjadi saat pergantian shift malam penjaga gerbang tol.
"Petugas piket itu berganti pada pukul 07.00 WIB sedangkan kejadian pada pukul 05.45 WIB, mungkin ketika menelepon memang petugasnya telah berganti dan tidak mengetahui kejadiannya," ujar Adityawarman di kantor Jasa Marga, Kamis (3/1/2013)
Selain itu, pihak Jasa Marga juga mengatakan kalau terjadi kecelakaan di jalan tol, pihak kepolisian yang turun ke TKP lebih dahulu.
"Kalau kejadian lengkapnya ada di kepolisian, pas kecelakaan terjadi polisi yang meluncur duluan," jelas Adityawarman.
Selain itu, Jasa Marga juga tak mengetahui kalau kecelakaan yang terjadi di tol Jagorawi adalah anaknya Hatta Rajasa.
"Kita pun belum menerima laporan secara pasti bagaimana peristiwa itu terjadi," papar Adityawarman.
Telah diberitakan sebelumnya, anak dari Hatta Rajasa Rasyid Amrullah Rajasa mengendarai mobil BMW X5 sampai menabrak mobil Daihatsu Luxio di jalan tol Jagorawi pada tanggal 1 Januari 2013. Saat ini besan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menjadi tersangka dari kasus tersebut karena memakan korban hingga 2 orang.
*Berita Lengkap Mengenai Kecelakaan Anak Menteri Silakan KLIK Disini