Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anas Baru Tiba dari Batam

Bekas Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum baru tiba di rumahnya, Jalan Teluk Langsa,

Penulis: Y Gustaman
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Anas Baru Tiba dari Batam
TRIBUNNEWS/Ridhwan Ermalamora Siregar
Mantan Menteri Perindustrian yang juga politisi senior Partai Golkar Fahmi Idris (kiri) ketika bersilaturahmi ke kediaman Anas Urbaningrum (kanan) yang baru saja mengundurkan diri sebagai Ketua Umum Partai Demokrat (PD) di kawasan Duren Sawit, Jakarta, Sabtu (23/2). Anas resmi mengundurkan diri sebagai Ketum PD pasca penetapan status hukumnya sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bekas Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum baru tiba di rumahnya, Jalan Teluk Langsa, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (24/2/2013), pukul 18.40 WIB.

Pagi tadi Anas berangkat ke Batam. Belum diketahui apa yang dilakukan Anas di Batam. Kedatangan Anas ke rumahnya, dibenarkan bekas Ketua DPC Demokrat Kabupaten Cilacap, Tridianto. "Iya benar. Mas Anas baru tiba," ucapnya.

Siang tadi, Tridianto mengaku Anas akan menerima kunjungan dan melakukan rapat dengan para sahabatnya. Namun ia tidak menjelaskan jika Anas terbang ke Batam. Ia hanya memastikan Anas sudah meninggalkan rumah sejak pagi pukul 08.00 WIB.

Pertemuan yang akan dilakukan Anas dan para sahabatnya dari lintas latarbelakang memang sudah diagendakan. Hal itu disampaikan Anas kepada Tridianto. Namun, Tridianto tak tahu apa pembahasan dalam pertemuan nanti.

"Tokoh-tokohnya nanti akan berbicara. Saya kira kedatangan mereka biasa saja untuk mengunjungi Mas Anas," timpal Tridianto yang mengaku tidak tahu ke mana dan untuk urusan apa Anas keluar rumah.

Baca juga:

Pemilihan Gubernur Jabar

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas