Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Datangi Dirjen Peternakan, Fathanah Mengaku Diutus Luthfi Hasan Ishaaq

Ahmad Fathanah disebutkan pernah mengajukan penambahan kuota impor daging sapi ke Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian.

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Datangi Dirjen Peternakan, Fathanah Mengaku Diutus Luthfi Hasan Ishaaq
KOMPAS/LUCKY PRANSISKA
Ahmad Fathanah dihadirkan sebagai saksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta Selatan, Jumat (17/5/2013). Fathanah bersama mantan Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq, Menteri Pertanian, Suswono, dan Maharani Suciyono bersaksi dalam kasus dugaan suap kuota impor daging sapi dengan terdakwa Juard Effendi dan Arya Abdi Effendi. KOMPAS/LUCKY PRANSISKA 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ahmad Fathanah disebutkan pernah mengajukan penambahan kuota impor daging sapi ke Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian.

Saat membawa surat penambahan tersebut, Fathanah mengaku sebagai utusan dari mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq.

"Pada November 2012 Ahmad Fathanah datang. Beliau mengaku teman dan utusan ustaz Luthfi Hasan Ishaaq. Beliau minta bantuan untuk penambahan impor daging," kata Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementan, Syukur Iwantoro saat bersaksi di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (22/5/2013). 

Syukur bersaksi untuk dua orang terdakwa Direktur PT Indoguna Utama, Juard Effendi dan Arya Abdi Effendi.

Meski Fathanah datang dengan mengatasnamakan Luthfi, kata Syukur, pihaknya langsung menolak permintaan tersebut, karena apa yang disampaikan Fathanah sudah di luar prosedur penawaran penambahan kuota.

"Itu langsung ditolak. Semua pengajuan harus melalui prosedur, dan yang ia (Fathanah) lakukan sudah di luar prosedur," kata Syukur.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas