Pemerintah Prioritaskan Calhaj Lansia Berangkat Tahun Ini
Pengurangan 20 persen kuota jamaah haji 2013 oleh Pemerintah Arab Saudi, membuat 42.200 calhaj Indonesia gagal berangkat.
Penulis: Muhammad Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengurangan 20 persen kuota jamaah haji 2013 oleh Pemerintah Arab Saudi, membuat 42.200 calon jamaah haji (calhaj) Indonesia gagal berangkat.
"Dari pengurangan 42.200 jamaah haji, yang kemungkinan terkena pengurangan kuota adalah calon jamaah (haji) usia muda," kata Menteri Agama Suryadharma Ali di Kementerian Agama, Rabu (12/6/2013).
Suryadharma mengatakan, Kementerian Agama memerioritaskan calhaj lanjut usia agar dapat berangkat ibadah haji. Itu didasarkan pada faktor usia dan kemampuan fisik yang telah berkurang.
"Kami ingin lansia tetap ter-cover, meskipun ada pengurangan kuota," ujarnya.
Dari data Kementerian Agama, tahun ini ada 180 ribu calhaj yang telah melunasi dan mendapatkan porsi haji. Setiap tahun, Indonesia mendapatkan jatah kuota 211.000 jamaah.
Akibat pengurangan kuota sebesar 20 persen tahun ini, Indonesia hanya dapat memberangkatkan 168.000 calhaj. (*)