Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anak Kelompok Minoritas Rayakan dengan Sederhana

Puluhan anak dari berbagai macam latar belakang berkumpul di LBH Jakarta untuk merayakan Hari Anak Indonesia bersama anak-anak

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in  Anak Kelompok Minoritas Rayakan dengan Sederhana
Eri Komar Sinaga/Tribun Jakarta

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Puluhan anak dari berbagai macam latar belakang berkumpul di LBH Jakarta untuk merayakan Hari Anak Indonesia bersama anak-anak kelompok minoritas, Sabtu (27/7/2013).

Anak-anak dari kelompok Syiah, HKBP Filadelfia, Gereka Katolik Parung, pengungsi Rohingya, Ahmadiyah, Gereja Yasmin Bogor dan didampingi orang tua anak tersebut.

Di Sampang sendiri, misalnya, hampir setahun kelompok Syiah jadi pengungsi. Kondisi tersebut menyebabkan anak-anak mereka tak sekolah dan hidup dengan kondisi tidak layak.

Dalam perayaan kali ini, para anak tersebut terlihat bersuka cita bernyanyi, dan bermain, bersama kelompok lainnya.

Dalam acara tersebut juga diselenggarakan aktifitas-aktifitas yang biasa dilakukan anak kecil. Misalnya mendengarkan dongeng, membaca surat untuk presiden, menggambar, pertunjukan solo biola. Selain itu acara tersebut juga diisi dengan tausiah kebangsaan dan buka puasa bersama.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas