Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hari Ini 3 Juta Buruh Mulai Mogok Produksi

Aksi 3 juta buruh ikut serta ramaikan aksi mogok nasional, pada 31 Oktober dan 1 November 2013 di seluruh Indonesia, maka berimbas pada stop produksi

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Hari Ini 3 Juta Buruh Mulai Mogok Produksi
Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan
Ribuan buruh dari berbagai kabupaten/kota se-Jawa Tengah berunjuk rasa mengepung Kantor Gubernur Jawa Tengah di Jalan Pahlawan, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (24/10/2013). Dalam demonya para buruh menuntut Upah Minimum Kota/Kabupaten (UMK) yang layak dan agar pemerintah menghapus Instruksi Presiden (Inpres) No 9 Tahun 2013 tentang pengupahan buruh. (Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aksi 3 juta buruh ikut serta ramaikan aksi mogok nasional, pada 31 Oktober dan 1 November 2013  di seluruh Indonesia, maka berimbas pada stop produksi di perusahaan maupun pabrik-pabrik.

Said Iqbal Presiden KSPI menjelaskan maksud dari mogok nasional tersebut yakni 3 juta buruh akan stop produksi di tempatnya bekerja kemudian berkumpul di kawasan industri masing-masing.

"Memang ini kami tidak bergerak ke Istana dan DPR. Tapi massa akan stop produksi total, buruh keluar pabrik dan kumpul di kawasan industri," tegas Iqbal
dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (30/10/2013).

Iqbal juga menegaskan aksi mogok nasional esok akan berlangsung tertib, damai dan tidak akan anarkis. Dan mengenai aksi esok hari, buruh mengimbau pemerintah jangan menganggap kecil aksi tersebut.

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas