Aliansi Mahasiswa Minta Setya Novanto Ditangkap
Kami mendesak agar Setya Novanto segera ditangkap. Karena Setya Novanto terlibat dalam berbagai penyalahgunaan proyek
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) V Partai Golkar diwarnai aksi unjuk rasa dari belasan mahasiswa yang menamakan dirinya Almator (Aliansi Mahasiswa Tangkap Koruptor) di depan Hotel JS Luwansa, Jakarta. Almator meminta agar Bendahara Umum Partai Golkar, Setya Novanto ditangkap karena disinyalir terlibat kasus korupsi.
"Kami mendesak agar Setya Novanto segera ditangkap. Karena Setya Novanto terlibat dalam berbagai penyalahgunaan proyek seperti Baju Hansip Pemilu 2009, kasus e-KTP dan PON Riau," kata Fahmi, Koordinator Aksi, Sabtu (23/11/2013).
Pantauan Tribunnews.com, aksi tersebut tak berlangsung lama yang tak sampai lima menit. Karena sejumlah pria berbadan tegap yang mengenakan kemeja kuning segera mengusir para demonstran sambil berteriak-teriak untuk segera pergi dari arena pelaksanaan Rapimnas.
"Bubar kalian. Dibayar berapa kalian demo disini," teriak seorang pria.
Aksi unjuk rasa tersebut berlangsung tegang, baku pukul hampir tak terhindarkan terjadi. Untung pihak keamanan hotel segera melerai dan pendemo segera pergi meninggalkan hotel JS Luwansa.
Sebelum meninggalkan hotel JS Luwansa, pendemo meminta agar Ketua Umum Aburizal Bakrie segera memecat Setya Novanto sebagai Bendahara Umum. Karena menurut mereka Setya Novanto bisa memperburuk citra Partai Golkar.
"Jangan sampai Golkar ternodai oleh kelakuan bejat oknum kadernya," ucap Fahmi.