Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rhoma Irama Dukung Kesetaraan Gender dalam Berbangsa

Rhoma Irama, bakal calon presiden dari PKB tidak mempermasalahkan adanya kesetaraan gender

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Rhoma Irama Dukung Kesetaraan Gender dalam Berbangsa
Muhammad Zulfikar/Tribun Jakarta
Rhoma Irama di Universitas Indonesia 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rhoma Irama, bakal calon presiden dari PKB tidak mempermasalahkan adanya kesetaraan gender dalam mengatur pemerintahan. Namun menurutnya, yang tidak boleh kesetaraan gender dalam mengatur rumah tangga.

"Kalau dalam berumah tangga, kesetaraan gender itu masalah," kata Rhoma dalam Serial Seminar Dewan Guru Besar Universitas Indonesia, di Universitas Indonesia, Salemba, Jakarta, Jumat (20/12/2013).

Rhoma menjelaskan, tidak bolehnya ada kesetaraan gender dalam rumah tangga. Menurutnya hal itu telah diatur dalam firman Allah SWT.

Firman Allah tersebut kata Rhoma berbunyi, laki-laki itu memimpin perempuan. Hal itu menurutnya didasarkan oleh dua hal. Pertama Allah menciptakan laki-laki dari tanah dan perempuan diciptakan dari unsur laki-laki.

"Laki-laki berkewajiban memberikan nafkah dalam rumah tangga. Kalau dalam rumah tangga laki-laki mutlak jadi pemimpin," ucapnya.

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas