Gus Choi: Pejabat Berpoligami Ngerepotin
Kali ini Anis Matta (46) secara demonstratif memamerkan istri mudanya, Szilvia Fabula (28) di hadapan publik.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Rachmat Hidayat
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pejabat berpoligami lagi. Kali ini presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta (46) secara demonstratif memamerkan istri mudanya, Szilvia Fabula (28) di hadapan publik.
Wartawan meliput Anis Matta yang sedang berjalan-jalan bersama sang istri muda dan tiga orang putranya dari istri pertama, Anaway Irianti Mansyur yang telah melahirkan sembilan orang anak untuk Anis Matta.
Menukil soalan poligami yang dilakukan pejabat negara dan wakil rakyat, Ahmad Effendy Choirie atau yang akrab disapa Gus Choi dengan gamblang mengatakan bahwa pejabat jangan poligami.
“Kalau bukan pejabat, boleh saja poligami. Kalau pejabat yang poligami, secara protokoler pasti akan lebih merepotkan, lebih banyak yang mesti diurus dan otomatis anggaran yang dikeluarkan juga lebih besar. Jadi, pejabat jangan poligami-lah, ngerepotin," ujar Gus Choi dalam keterangan persnya, Sabtu (4/1/2014)
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) itu menuturkan, tidak ada larangan untuk melakukan poligami, baik oleh agama maupun oleh negara. “Poligami dibenarkan menurut agama. Namun, menjalankannya memang tidak mudah, syarat dan ketentuan berlaku. Terutama yang dituntut adalah keadilan," kata Gus Choi.
Ia menambahkan, jika prosesnya benar dan semua syarat terpenuhi dengan baik, perundang-undangan negara juga tidak melarang poligami.