Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sukmawati Nilai Film Soekarno Tontonan yang Baik

Sukmawati Soekarnoputri menilai Film Soekarno adalah sebuah tontonan yang baik.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Sukmawati Nilai Film Soekarno Tontonan yang Baik
Muhammad Zulfikar/Tribun Jakarta

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Nasional Indonesia (PNI) Marhaenisme, Sukmawati Soekarnoputri menilai Film Soekarno adalah sebuah tontonan yang baik.

Menurutnya, hal didasarkan pada seringnya masyarakat Indonesia dipertontonkan kejadian tidak baik di bangsa ini, seperti korupsi yang dilakukan para pejabat maupun kader partai politik.

"Dalam beberapa tahun ini kita disuguhkan tontonan kesibukkan KPK dalam memberantas korupsi. Di akhir tahun 2013, Film Soekarno muncul yang merupakan contoh yang baik sebuah tontonan," kata Sukmawati di Jakarta, Jumat (17/1/2014).

Sukmawati menuturkan, Film Soekarno muncul dari galau dan jengkelnya bangsa Indonesia terhadap persoalan di masyarakat. Menurut dia, Film Soekarno memberikan nilai budi pekerti yang baik.

"Kita bersyukur ada Film Soekarno. Dan diharapkan kita semua dapat mengambil hikmahnya dari film itu," tuturnya.

Film Soekarno disutradarai oleh Hanung Bramantyo, sedangkan tokoh Soekarno diperankan oleh Aryo Bayu. Film ini bercerita tentang kehidupan Soekarno menjelang proklamasi.

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas