Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Letusan Gunung Kelud Diikuti 81 Juta Akun

Letusan Gunung Kelud yang mengakibatkan hujan abu dan hujan batu di banyak wilayah di Jawa Tengah dan Jawa Timur mengguncangkan media sosial.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Letusan Gunung Kelud Diikuti 81 Juta Akun
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO
Hujan abu vulkanik yang berasal dari letusan Gunung Kelud menutup kawasan Bandara Adisutjipto, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (14/2/2014). Hujan abu vulkanik mengakibatkan bandara itu ditutup dan 134 jadwal penerbangan dibatalkan. KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO 

TRIBUNNEWS, JAKARTA – Letusan Gunung Kelud yang mengakibatkan hujan abu dan hujan batu di banyak wilayah di Jawa Tengah dan Jawa Timur mengguncangkan media sosial.

Sejak meletus, pada Kamis 13 Februari 2014 malam, hingga pk 11.00 WIB hari ini, letusan Gunung Kelud dibicarakan hampir 48 ribu kali di Twitter, dan hampir 1000 kali disebut di Facebook.

"Hampir 40 ribu kicauan di Twitter dan 650 postingan di Facebook menyertakan hashtag #PrayForKelud," kata Yustina Tantri dari Awesometrics, lembaga monitoring dan memantau reputasi sebuah perusahaan dan brand, Jumat (14/2/2014).

Semalam ini saja, kicauan seputar Kelud dilontarkan oleh sedikitnya 38 ribu akun Twitter yang paling aktif.

"Diperkirakan 81 juta akun Twitter mengikuti percakapan ini. Hampir 31 ribu akun teraktif ini menggunakan hashtag #ParyForKelud," katanya.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas