Banyak Anak-anak di Kampanye PKPI
Saya sama suami saya ikut kampanye, dari pada kenapa-kenapa anak ini, lebih baik saya ajak sekalian
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam kampanye yang digelar Partai Persatuan dan Keadilan Indonesia (PKPI) di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (28/3/2014), banyak simpatisan PKPI yang membawa anak-anak mereka. Selain itu ada juga remaja yang ikut berkampanye.
Salah seorang yang membawa anak adalah Riah (51), warga Tambora, Jakarta Barat. Ia yang mengaku kader PKPI itu datang membawa anaknya yang berumur 6 tahun, karena di rumah anak itu tidak ada yang menjaga.
"Saya sama suami saya ikut kampanye, dari pada kenapa-kenapa anak ini, lebih baik saya ajak sekalian," katanya.
Riah juga mengaku tidak tahu kalau dalam kampanye anak-anak dilarang dihadirkan.
Sementara itu, Marni (62), datang ke arena kampanye dengan membawa serta cucunya yang baru berumur 3 tahun. Sama seperti Riah, warga Kedoya, Jakarta Barat itu mengatakan cucunya itu tidak ada yang menjaga, karena orangtua cucunya anak itu tengah bekerja.
"Dari pada saya tinggal, saya ajak aja sekalian," tuturnya.
Ia pun tidak tahu kalau dalam arena kampanye anak tidak boleh dihadirkan. Selain itu menurutnya juga tidak ada larangan dari PKPI untuk membawa anak.
Amar (12), remaja yang ikut dalam kampanye tersebut, mengaku hadir karena diajak. Warga Cilincing, Jakarta Utara itu akhirnya tertarik karena dijanjikan sejumlah uang, namun ia belum tahu nominalnya.
"Katanya sih mau dibayar, tapi tidak tahu berapa," terangnya.
Dalam kampanye itu Amar dan sejumlah remaja lainnya datang ke tempat itu untuk lebih dari sekedar hadir, mereka pun membawa alat peraga, dan ikut-ikutan berjoget saat dipanggung sejumah artis menyanyikan lagu dangdut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.