Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penerbangan Garuda ke Eropa tidak Lewat Ukraina

Sehubungan dengan tragedi Malaysia Airlines MH17, Garuda Indonesia menyampaikan simpati atas kejadian tersebut.

Penulis: Hendra Gunawan
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Penerbangan Garuda ke Eropa tidak Lewat Ukraina
Twitter
Foto diduga serpihan pesawat Malaysia Airlines MH17 yang jatuh di Ukraina. Foto diambil dari akun Twitter Russia Today. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-- Sehubungan dengan tragedi Malaysia Airlines MH17,  Garuda Indonesia menyampaikan simpati atas kejadian tersebut.

"Melalui kesempatan ini kami sampaikan bahwa penerbangan Garuda Indonesia yang melayani rute penerbangan dari Amsterdam ke Jakarta tidak melewati Ukraina," kata VP Cormporate Communications Garuda, Pujobroto dalam keterangan persnya Jumat (18/7/2014) pagi ini.  

Penerbangan Garuda Indonesia dari Amsterdam ke Jakarta dilaksanakan melalui jalur penerbangan sebagai berikut: Amsterdam-Budapest (Hungaria)-Istanbul (Turki)-Kuwait-Dubai (Uni Emirat Arab)-Muscat (Oman)- India-Srilanka-Jakarta; yang sama sekali berbeda dengan jalur penerbangan melalui Ukraina.

Saat ini Garuda Indonesia melayani penerbangan langsung Jakarta-Amsterdam pp sebanyak lima kali dalam seminggu.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas