Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Noriyu: Saya Tidak Terlalu Kenal Nazaruddin

"Motifnya apa dia berkata seperti itu saya tidak tahu. Tidak ada bayangan juga motifnya apa," ucap Noriyu di Mapolda Metro Jaya, Selasa (26/8/2014).

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Noriyu: Saya Tidak Terlalu Kenal Nazaruddin
Theresia Felisiani/Tribunnews.com
Nova Riyanti Yusuf di Polda Metro Jaya. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nova Riyanti Yusuf atau Noriyu, Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat mengaku tidak mengetahui motif Nazarudin memfitnah dirinya.

"Motifnya apa dia berkata seperti itu saya tidak tahu. Tidak ada bayangan juga motifnya apa," ucap Noriyu di Mapolda Metro Jaya, Selasa (26/8/2014).

Lalu saat disinggung mengenai hubungannya dengan Nazarudin, Noriyu mengaku dirinya tidak pernah menjalin komunikasi dengan Nazarudin.

"Dari dulu saya tidak pernah komunikasi, tidak terlalu kenal juga," tuturnya.

Seperti telah diberitakan sebelumnya, Noriyu resmi melaporkan Nazaruddin ke Polda Metro Jaya, Selasa (26/8/2014) sore.

Pantauan Tribunnews.com, Noriyu tiba di Polda Metro pukul 16.30 WIB mengenakan celana jeans, sepatu hitam, jaket serta kaos putih.

Berita Rekomendasi

"Saya mau melaporkan fitnah. Sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) saya memberanikan diri menggunakan hak saya menempuh jalur hukum," tegas Noriyu di Mapolda Metro Jaya.

Noriyu berharap laporannya itu diterima oleh pihak kepolisian dan segera diproses. Ia pun mengaku siap kapapun untuk dimintai keterangan.

"Saya siap diperiksa, diperiksa sebagai saksi pun saya siap," katanya.

Alasan Nuriyu mempolisikan Nazarudin lantaran Nazarudin mengatakan Nuriyu ialah istri kedua Anas Urbaningrum‎

Nazaruddin mengatakan itu dalam persidangan di Tipikor Jakarta kemarin.  Di Twitter, Noriyu juga langsung berkomentar. Berikut kicauannya :

Begitu banyak mention yang meminta saya "melawan". Besok, insya Allah, saya akan memproses dan melaporkan, karena saya mulai ragu bahwa "diam itu emas"‎

Melalui twitter-nya Noriyu juga sempat membantah pernyataan Nazaruddin. Noriyu mengatakan omongan Nazaruddin hanya fitnah belaka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas