Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menkumham Minta Djan Faridz-Romahurmuziy Duduk Bersama

"Saya jujur saja meminta kedua belah pihak untuk duduk bersama ajalah," ujar Yasonna di Istana Negara, Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Senin (17/11/201

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Menkumham Minta Djan Faridz-Romahurmuziy Duduk Bersama
Kompas.com
Yasonna Laoly 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly meminta kepada dua kubu yang lagi berseteru di internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) agar duduk bersama menyelesaikan kekisruhan posisi Ketua Umum.

Kedua kubu dimaksud adalah kubu Djan Faridz dan M Romahurmuziy yang keduanya mengklaim sebagai ketua umum PPP.

"Saya jujur saja meminta kedua belah pihak untuk duduk bersama ajalah," ujar Yasonna di Istana Negara, Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Senin (17/11/2014).

Yasonna mengatakan permintaannya untuk duduk bersama itu sehubungan dengan putusan sela atas perkara tersebut yang diketok oleh Majelis Hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).

Mengenai putusan sela, Yasonna mengatakan pihaknya telah mengutus Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum (Dirjen AHU) dan seorang pejabat eselon II lainnya untuk mewakilinya di PTUN.

"Ada penjelasan dari kami sehingga fair, dengar dulu argumentasi kami," kata Yasonna.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas