Badrodin Serahkan Wacana Wakapolri Kepada Wanjakti
Wakil Kepala Polri Komjen Badrodin Haiti mengatakan ada banyak nama yang kemungkinan menggantikan posisinya sebagai Wakapolri
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Gusti Sawabi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Kepala Polri Komjen Badrodin Haiti mengatakan ada banyak nama yang kemungkinan menggantikan posisinya sebagai Wakapolri, apabila nanti ia dinyatakan layak dan dilantik menjadi Kapolri.
Menurut Badrodin, nantinya Dewan Kebijakan Tertinggi (Wanjakti) Polri yang akan menilai siapa nama-nama perwira tinggi Polri yang layak menjadi Wakapolri.
"Semua yang penuhi syarat kan ada Wanjakti (yang menilai)," ujar Badrodin di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (7/4/2015).
Badrodin mengatakan jika terpilih sebagai Kapolri, ia akan mengajukan beberapa nama. Ketika ditanya peluang Komjen Budi Gunawan, Badrodin mengatakan hal itu tergantung penilaian Wanjakti.
"Itu kan belum tentu pak Budi Gunawan. Ada bintang tiga lain, ada pak Budi Waseso, Pak Dwi Priyatno, ada semua. Siapa yang dipilih nanti kita ajukan apa satu apa dua semuanya," tutur Badrodin.
Menurut Badrodin, jenderal bintang tiga Polri semuanya memiliki kompetensi yang bagus, sehingga mereka semua memiliki peluang untuk mengisi posisi Wakapolri.
"Semua yang bintang 3 ada di sana Kalau dari kompetensi ya cukup bagus. Semua yang bintang 3 itu memenuhi syarat. Karena memang karir di polisi seperti itu kan sama," kata Badrodin.