Ketua RT Akui Banyak Tentara yang Datangi Rumah Kontrakan Calon Mantu Jokowi
Kesibukan mulai tampak di sebuah rumah sederhana di Jalan Kutai Raya, Sumber, Banjarsari, Solo tempat tinggal Putri Solo 2009, Selvi
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, SOLO – Kesibukan mulai tampak di sebuah rumah sederhana di Jalan Kutai Raya, Sumber, Banjarsari, Solo, Rabu (8/4/2015). Di rumah itu, Putri Solo 2009, Selvi Ananda, tinggal bersama kedua orangtuanya dan kakak perempuannya. Rencananya, Selvi akan dipersunting oleh putera sulung Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka.
Dua orang sibuk mengecat ulang tembok rumah milik Selvi. Namun, saat didatangi pekerja media, kedua pekerja memilih tutup mulut dan tidak melayani pertanyaan yang diberikan.
Menurut keterangan warga sekitar, Selvi tinggal bersama kedua orangtuanya yang dikenal sebagai Didit dan Ibu Tin. Selvi adalah anak kedua dari dua bersaudara.
Tidak banyak yang tahu tentang keluarga Selvi karena menurut warga, Selvi sangat jarang keluar rumah dan bergaul dengan tetangga. Namun, warga membenarkan bahwa Gibran, sering berkunjung ke rumah tersebut untuk pergi bersama Selvi.
"Mas Gibran sering datang kok ke rumah jemput mbak Selvi, tapi ya itu, ndak pernah srawung (bergaul) dengan warga," kata salah satu tetangga.
Tetangga yang enggan menyebutkan namanya itu lalu menceritakan bahwa keluarga Selvi mengontrak rumah tersebut sejak lima tahun lalu.
Sementara itu, Ketua RT 7, Margono, saat dihubungi melalui telepon, membenarkan bahwa rumah tersebut ditinggali oleh keluarga Selvi. Namun, keluarga Selvi berlum tercatat resmi di Kelurahan Sumber. Mereka masih tercatat sebagai warga Kelurahan Semanggi.
"Secara administrasi memang belum menjadi warga Sumber, karena pindahan dari Semanggi," kata Margono.
Margono juga memilih untuk tidak menanggapi apakah Jokowi dan keluarganya sudah mengadakan acara lamaran ke rumah Selvi pada hari Minggu yang lalu.
"Tidak tahu mas, memang banyak tentara yang datang, tapi tidak tahu Jokowi datang atau tidak," katanya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.