Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua DPR Kirim Surat ke Jokowi Setuju Pelantikan Badrodin

Rapat Paripurna DPR akhirnya menyetujui Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai Kapolri.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ketua DPR Kirim Surat ke Jokowi Setuju Pelantikan Badrodin
WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Komjen Pol Badrodin Haiti (tengah) bersama Ketua DPR Setya Novanto (kedua kiri), Wakil Ketua DPR lainnya Taufik Kurniawan (kiri), Fadli Zon (kedua kanan) dan Agus Hermanto (kanan) mengangkat tangan usai disahkan dalam sidang paripurna di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (16/4/2015). Dengan suara bulat paripurna menyetujui Komjen Badrodin sebagai Kapolri yang rencananya akan langsung dilantik sebagai Kapolri definitif oleh Presiden Joko Widodo pada Jumat (17/4/2015) besok. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rapat Paripurna DPR akhirnya menyetujui Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai Kapolri.

Ketua DPR Setya Novanto ‎ mengaku telah menyampaikan surat kepada Presiden Joko Widodo pada hari ini.

"‎Sudah saya sampaikan ke Jokowi, surat hari ini juga akan kita kirimkan pada presiden," kata Setya Novanto di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (16/4/2015).

Novanto juga telah menghubungi sekretariat negara untuk menindaklanjuti surat tersebut. Sebab, persoalan Kapolri telah ditunggu masyarakat dan Polri.

"Sehingga bisa diselesaikan sebaik-baiknya," kata Politisi Golkar itu.

Menurut Novanto, keputusan rapat paripurna tadi melewati perjuangan yang cukup lama.

Dengan diputuskannya Badrodin Haiti, pada rapat paripurna, Novanto mengatakan secara de facto jenderal bintang tiga itu telah menjadi Kapolri.

Berita Rekomendasi

"Tinggal secara de jure bisa dilantik oleh Jokowi secepatnya karena ini situasi yg sangat tepat karena mendekati KAA (Konferensi Asia Afrika)," imbuhnya.

Ia pun berharap Badrodin sesuai dengan rekam jejaknya dapat menjalankan tugas dan fungsi Kapolri secara baik. "Dan soliditas Polri kita harapkan bisa kondusif solid," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas