Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ruhut Sitompul: SBY Sudah Didukung 95 Persen Kader Demokrat

Juru Bicara Demokrat Ruhut Sitompul menegaskan kader meminta pemilihan ketua umum di Kongres Surabaya dilangsungkan secara aklamasi.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Ruhut Sitompul: SBY Sudah Didukung 95 Persen Kader Demokrat
Tribunnews/Herudin
Ruhut Sitompul 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru Bicara Demokrat Ruhut Sitompul menegaskan kader meminta pemilihan ketua umum di Kongres Surabaya dilangsungkan secara aklamasi. Sejauh ini, nama Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) paling mencuat sebagai calon ketua umum Demokrat periode 2015-2020.

Meskipun begitu, Ruhut mengatakan pihaknya tidak melarang kader‎ lain untuk maju bersaing dalam pemilihan calon ketua umum. Hal itu menjawab pertanyaan apakah Wakil Ketua Majelis Tinggi Demokrat Marzuki Alie juga berpeluang ikut bertarung dalam arena kongres.

‎"Bagi kami siapapun kader maju silakan kalau didukung," tutur Ruhut di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (24/4/2015) malam.

Ruhut menjabat sebagai anggota steering committee (SC) dalam Kongres Demokrat di Surabaya. Aturan maju sebagai calon ketua umum jika didukung 30 persen pemilik suara. Namun, Ruhut mengatakan pihaknya akan menaikkannya menjadi 40 persen dukungan pemilik suara.

"‎Saya ingatkan Bapak SBY didukung 95 persen (pemilik suara)," kata Anggota Komisi III DPR itu.

Mengenai anggapan akan terjadi peristiwa Anas Urbaningrum jilid II jika tidak ada figur SBY di Demokrat, Ruhut menjawabnya. Menurut Ruhut peristiwa tersebut merupakan suatu tragedi.

Berita Rekomendasi

"Peristiwa kongres lima tahun lalu tragedi bagi kami dan pembelajaran partai kami. Kader sadar betul memohon kesediaan Pak SBY karena bisa menyelamatkan partai‎," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas