Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Samad Ogah Klarifikasi Pertemuan dengan Hasto di Apartemen

Sementara ditanya soal pertemuan dengan Hasto, Samad minim komentar.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Samad Ogah Klarifikasi Pertemuan dengan Hasto di Apartemen
TRIBUN/DANY PERMANA
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi non aktif Abraham Samad mendatangi Mabes Polri untuk menjalani pemeriksaan, Jakarta, Rabu (24/6/2015). Samad diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan penyalahgunaan wewenang Ketua KPK atau yang biasa disebut kasus rumah kaca. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua KPK nonaktif, Abraham Samad yang juga tersangka
penyalahgunaan wewenang dalam laporan dari KPK Watch Indonesia enggan mengklarifikasi detail soal pertemuan dirinya dengan Hasto Kristiyanto, Sekjen ‎Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan di sebuah apartemen di SCBD, Jakarta Selatan.

Namun untuk pertemuan dirinya dengan Jokowi di Jogya, Samad menjelaskan panjang lebar pada awak media usai diperiksa selama lima jam di Bareskrim, Rabu (24/6/2015).

"‎Pertemuan saya dengan Pak Jokowi di Jogya, itu kan kalian hadir semua wartawan. Jadi itu bukan pertemuan tertutup. Pertemuan yang terbuka untuk umum," ujar Samad.

Samad menuturkan ketika di Jogya, ia masih ingat betul bahwa ketika itu wartawan banyak yang memintanya untuk duduk berdampingan dengan Jokowi. ‎Sementara ditanya soal pertemuan dengan Hasto, Samad minim komentar.

"‎Ya tadi ditanya juga sama penyidik soal itu (pertemuan dengan Hasto). Pokoknya tidak ada soal politik-politik,"ujarnya.

Lebih lanjut, kuasa hukum Samad, Saor Siagian menambahkan bahwa pertemuan di Jogya itu Digagas oleh Hasto.

"Soal Hasto, justru Hasto yang menggagas pertemuan yang di Jogya, gitu loh," katanya.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas