Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pramono: Jokowi Tidak Perlu Dilobi untuk Dana Aspirasi

Pramono Anung, mengatakan DPR tidak perlu melobi Presiden Joko Widodo untuk memuluskan pembahasan dana aspirasi

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Sanusi
zoom-in Pramono: Jokowi Tidak Perlu Dilobi untuk Dana Aspirasi
TRIBUN/DANY PERMANA
Politisi PDIP Pramono Anung (tengah) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Pramono Anung, mengatakan DPR tidak perlu melobi Presiden Joko Widodo untuk memuluskan pembahasan Usulan Program Pembangunan Daerah Pemilihan (UP2DP) atau dana aspirasi.

"Tentunya dalam pertemuan Presiden, kami akan sampaikan. Kami yakini tidak perlu dilobi," ujar Pramono di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (25/6/2015).

Pramono mengatakan, sikap partainya sudah jelas tidak setuju dengan dana aspirasi. Hal itu tentu senada dengan sikap Presiden Jokowi. Sebab, jika dana aspirasi ini disetujui maka akan ada ketimpangan pembangunan antara Pula Jawa dan luar Pulau Jawa.

"Sikap fraksi PDIP terbuka, kami yakini Jokowi memiliki penilaian yang sama," kata Pramono.

Seperti diketahui, DPR melalui sidang paripurna telah mengesahkan aturan dana aspirasi. Selanjutnya DPR menunggu sikap pemerintah apakah setuju untuk membahas dana tersebut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas