Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

‎PKB Yakin Presiden Jokowi Tak Rombak Menteri Asal Parpol

Sekjen PKB Abdul Kadir Karding yakin menteri-menteri yang berasal dari partai politik tidak dicopot Presiden Joko Widodo.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Y Gustaman
zoom-in ‎PKB Yakin Presiden Jokowi Tak Rombak Menteri Asal Parpol
Tribunnews.com/Tribunnews.com/Andry Malau
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri puncak Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2015 Di Istana Negara, Jakarta, Jumat (26/6/2015). Turut mendampingi Presiden, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Anang Iskandar dan Menteri Sosial Khofifah Indra parawansa. Tribunnews.com/Andry Malau 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Isu perombakan kabinet berhembus kencang. Sekjen PKB Abdul Kadir Karding yakin menteri-menteri yang berasal dari partai politik tidak dicopot Presiden Joko Widodo.

Karding mengakui gosip perombakan kabinet mulai marak diperbincangkan. Ia yakin Presiden Jokowi akan berkomunikasi dengan partai pengusung sebelum melakukan pergantian sejumlah posisi menteri.

"PKB yakin menteri parpol enggak ada yang direshuffle (dirombak, red)," kata Karding kepada wartawan di kompleks parlemen, Jakarta, Rabu (1/7/2015).

PKB menempatkan tiga kadernya di Kabinet Kerja yakni Menteri Desa Marwan Jafar, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri serta Menpora Imam Nahrawi. Karding menyatakan PKB meminta kadernya terus bekerja di kabinet.

Karding mengakui ada sejumlah pihak yang menginginkan perombakan sejumlah menteri di Kabinet Kerja. Hal itu didasari karena mereka tak bisa masuk kabinet dan juga ada alasan lainnya.

"Bila ada reshuffle kabinet, maka dasarnya tak lain dan tak bukan semata-mata adalah kinerja menteri yang bersangkutan. Dan kinerja menteri dari PKB sampai sejauh‎ ini dirasanya baik-baik saja," terang anggota Komisi III itu. 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas