Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Melongok Aktivitas Prajurit Kostrad Operasikan Tank Marder

Kendaraan angkut personel berlapis baja dan beroda rantai yang baru diimpor dari Jerman setahun lalu.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Melongok Aktivitas Prajurit Kostrad Operasikan Tank Marder
Joglosemar/Ari Kristyono
Personel Yonif 413/Kostrad berlatih mengoperasikan tank Marder di markasnya, Rabu (2/9/2015) 

TRIBUNNEWS.COM, SUKOHARJO – Wartawan yang tengah mengikuti latihan menembak di lapangan Yonif 413/Kostrad, Rabu (2/9/2015) sempat melihat aktivitas prajurit Kostrad berlatih mengoperasikan tank Marder 1A3, kendaraan angkut personel berlapis baja dan beroda rantai yang baru diimpor dari Jerman setahun lalu.

Yonif 413 Kostrad termasuk salah satu batalyon infanteri yang mendapat jatah tank Marder. Di halaman belakang markas batalyon, terlihat tiga unit tank yang satu di antaranya digunakan latihan manuver.

“Ini latihan mengemudi untuk personel. Kalau latihan di medan yang lebih berat, atau latihan menembak dengan kanon, biasanya kami di Pusat Latihan Tempur TNI AD di Paliyan, Gunung Kidul,” ujar seorang prajurit Yonif 413.

Tank Marder, merupakan alutsista modern yang diyakini mampu mengubah daya tempur TNI AD secara signifikan. Kendaraan berbobot 33 ton itu, memiliki ruang angkut untuk 6 personel dengan formasi beradu punggung. Pengemudi duduk di kiri depan, sedangkan di bagian tengah adalah posisi untuk komandan dan juru meriam.

Menurut situs web www.artileri.org tank Marder varian akhir mampu melesat dengan kecepatan 65 km/jam, dipersenjatai dengan kanon 20 mm yang mengisi secara otomatik dab senapan mesin kaliber 7.62 mm. TNI AD saat ini memiliki 50 unit tank Marder yang tersebar di sejumlah pusat pelatihan tempur dan batalyon mekanik Kostrad. (Ari Kristyono)

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas