Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nurhayati Ajak Sang Putra ke Amerika untuk Membantu Dirinya yang Sakit

Dengan suara bergetar, Nurhayati menjelaskan mengajak putranya yang sudah besar karena untuk membantu menjaga dirinya yang tengah sakit.

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Nurhayati Ajak Sang Putra ke Amerika untuk Membantu Dirinya yang Sakit
TRIBUNNEWS.COM/FERDINAND WASKITA
Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Badan Kerjasama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI, Nurhayati Ali Assegaf, tak kuasa menahan emosi saat ditanyakan keikutsertaan sejumlah istri dan anak anggota DPR dalam lawatan delegasi Indonesia ke Amerika Serikat (AS).

Mata Nurhayati berkaca-kaca. Bibir dan pipinya bergetar saat ditanyakan alasannya juga mengajak anaknya, Syarif Assegaf dalam kunjungan tugas anggota DPR RI ke negeri Paman Sam itu.

"Saya tanya, kenapa itu dipertanyakan? Apa yang ditanyakan. Hahaha, ini yang buat saya ketawa. Anak itu," ucap Nurhayati di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (15/9/2015).

Dengan suara bergetar, Nurhayati menjelaskan mengajak putranya yang sudah besar karena untuk membantu menjaga dirinya yang tengah sakit.

Ia mengaku punya pengalaman tubuhnya ambruk saat melakukan kunjungan tugas DPR ke luar negeri pada beberapa waktu lalu.

"Saya pernah sakit di hotel, tidak bisa bangun dan hampir mati. Padahal, saat itu saya berjuang untuk bangsa dan negara," kata Nurhayati.

"Dan saya berpikir, kali ini perjalanan panjang, apa salahnya saya ajak anak saya. Lagipula ini biaya saya sendiri," sambungnya.

Menurut Nurhayati, tak sepatutnya masyarakat Indonesia mengkritik para anggota DPR yang membawa anak dan istrinya dalam melaksanakan tugas di AS itu.

Menurutnya, justru seharusnya masyarakat Indonesia berterima kasih kepada para anggota Dewan yang terhormat. Sebab, kehadiran anggota keluarga dapat membantu menjaga kesehatan anggota DPR dalam melaksanakan tugasnya.

"Jadi, jangan dibayangkan saya mengajak anak kecil, terus saya yang mengurusnya di sana. Seharusnya berterima kasih kepada bapak-bapak yang mengajak istri, anak," kata politisi Partai Demokrat itu.

Ia mengaku membiayai sendiri pengeluaran untuk perjalanan dan penginapan putranya itu.

"Silakan cek ke travel agent. Dan saya selalu membayar duluan. Baru nanti setelah perjalanan saya tanda tangan anggaran. Masa untuk bangsa kita berhitung sih," ujarnya.

Ia meyakinkan, apa yang dilakukannya terkait lawatan ke AS itu bisa dipertanggungjawabkan kepada masyarakat Indonesia dan Tuhan Yang Maha Esa. (Abdul Qodir)


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas