Pansus Pelindo II: Jangan Intimidasi Karyawan JICT dan Bahana Securities
Pansus Pelindo II meminta semua pihak tak mengintimidasi karyawan PT Jakarta International Container Terminal maupun Bahana Sekuritas.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Panitia Khusus Pelindo II, Rieke Diah Pitaloka, meminta agar tidak ada intimidasi atau kriminialisasi terhadap karyawan PT Jakarta International Container Terminal maupun Bahana Securities.
Rieke menerima laporan adanya somasi yang dilayangkan Pelindo II terhadap Bahana Securities. Pada persidangan lalu, Bahana Securities bersama Finance Research Institute (FRI) melakukan valuasi terhadap Deutsche Bank.
"Kami mendesak agar dihentikannya semua intimidasi dan kriminalisasi terhadap karyawan JICT maupun Bahana Sekuritas," ujar Rieke di ruang pansus C, gedung DPR, Jakarta, Rabu (25/11/2015).
Politikus PDI Perjuangan yang juga anggota Pansus Pelindo II, Sukur Nababan mendapat laporan bahwa Pelindo II melayangkan somasi kepada Bahana Securitas yang sebelumnya bersama FRI merupakan tim gabungan untuk mengungkap valuasi Deutsche Bank.
"Kedua lembaga konsultan keuangan itu diperintahkan untuk menghitung kembali basis data yang dimiliki DB sebagai konsultan keuangan yang ditunjuk oleh Dirut Pelindo II RJ Lino," terang Sukur.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.