Polisi Temukan Enam Bom yang Gagal Diledakkan
"Jadi semua ada enam yang berhasil kami amankan," kata Tito.
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Tito Karnavian mengungkapkan pihaknya berhasil menemukan enam bom ketika melakukan penyisiran atau clearing device di lokasi ledakan baik di Starbucks Cafe dan di Pos Polisi yang berada di simpang Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat.
"Pada saat clearing device ada lagi ditemukan enam bom," ujar Tito saat jumpa pers di Kantor Presiden, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (14/1/2016).
Tito menjelaskan, enam bom tersebut terdiri dari lima bom kecil atau granat tangan rakitan, kemudian satu lagi bom yang berukuran besar, sebesar kaleng biskuit.
"Jadi semua ada enam yang berhasil kami amankan," kata Tito.
Tito juga mengungkapkan pihaknya telah menyita senjata api jenis FN yang dirakit dari korban yang merupakan pelaku penembakan di Jalan Thamrin.
"Dengan demikian pelaku lima orang tertangkap, meninggal dunia kami berhasil lumpuhkan," tutur Tito.