Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dubes Kanada Sampaikan Ucapan Terima Kasih kepada Pemerintah Indonesia

Jenazah warga Kanada korban bom Sarinah saat ini masih berada di RS Polri Jakarta.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Dubes Kanada Sampaikan Ucapan Terima Kasih kepada Pemerintah Indonesia
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Petugas mengangkat jenazah korban peledakan bom di pos polisi Sarinah, Jakarta, Kamis (14/1/2016). Ledakan bom yang disusul baku tembak yang dilakukan oleh 7 orang pelaku dengan korban tewas 3 orang dan 4 orang dilumpuhkan. TRIBUNNEWS/IRWAN RISNAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Duta Besar Kanada untuk Indonesia, Donald Bobiash menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah Indonesia yang sudah kooperatif kepada pihaknya dalam rangka koordinasi terkait adanya dugaan jenazah warga negara Kanada, korban bom Sarinah.

"‎I just wanna to thanks to Indonesia for doing the coorporation with Canada Ambassador," kata Donald di RS Polri, Jakarta, Jumat (15/1/2016).

Jenazah warga Kanada korban bom Sarinah saat ini masih berada di RS Polri Jakarta.

‎Selama berada di RS Polri, Donald sempat mengunjungi kamar jenazah dimana korban ledakan bom Sarinah ditempatkan.

Donald juga sempat bertemu dengan Kepala Bidang Dokter Polisi Pusat Kedokteran Kesehatan (Kabid Dokpol Pusdokkes), Komber Pol Anton Castilani.

Namun, Donald enggan membeberkan hasil pertemuan tersebut.

"Terima kasih," ujarnya sambil berjalan meninggalkan RS ‎Polri.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas