Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dunia Internasional Apresiasi Penanganan Cepat Serangan Teror Thamrin

dunia internasional juga menawarkan bantuan kepada Indonesia

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Dunia Internasional Apresiasi Penanganan Cepat Serangan Teror Thamrin
TRIBUNNEWS.COM/Abdul Qodir
Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi mengelar jumpa pers di di Kafe Kanawa, Jalan Suryo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (7/11/2015) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi mengatakan Indonesia mendapat respon positif dari dunia internasional terkait cepatnya penanganan pelaku bom dan penembakan di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat kemarin.

"Mereka mengapresiasi respon cepat yang dilakukan oleh aparat keamanan Indonesia dalam menanggulangi serangan kemarin, dalam tiga jam semuanya terkendali dan dapat memprevent kemungkinan-kemungkinan yang lain," ujar Retno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (15/1/2016).

Retno mengatakan dunia internasional juga menawarkan bantuan kepada Indonesia jika diperlukan dalam rangka penanggulangan terorisme.

"Mereka menyampaikan apa yang bisa dilakukan dunia internasional, negara-negara tersebut bila diperlukan oleh Indonesia tapi sejauh ini kami masih bisa menaggulangi semuanya sendiri dan sekali lagi respon cepat dalam tiga jam itu sangat diapresiasi oleh dunia internasional," kata Retno.

Menlu Retno juga mengatakan dunia internasional mengutuk keras serangan bom dan penembakan yang terjadi di sekitar Jalan MH Thamrin.

Tentu mengucapkan duka cita kepada korban yang merupakan warga sipil maupun dari pihak penegak hukum.

"Bahwa apa yg disampaikan dunia internasional condemned (mengutuk) khususnya atas serangan yang dilakukan, teror yang dilakukan di Jakarta kemarin," kata Retno.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas