Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Perintahkan Menteri ESDM Tindaklanjuti Keputusan Blok Masela

Presiden Jokowi resmi mengumumkan proyek Blok Masela akan dibangun di darat

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Jokowi Perintahkan Menteri ESDM Tindaklanjuti Keputusan Blok Masela
TRIBUN PONTIANAK/DESTRIADI YUNAS JUMASANI
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Presiden Jokowi resmi mengumumkan proyek Blok Masela akan dibangun di darat . Presiden menegaskan, keputusan ini dengan mempertimbangkan berbagai masukan dan saran yang diberikan.

"Terkait dengan Blok Masela, setelah melalui banyak pertimbangan, setelah melalui banyak sekali masukan-masukan dan input yang diberikan pada saya dan juga ini adalah sebuah proyek jangka panjang," kata Presiden.

"Tidak hanya setahun, dua tahun, tidak hanya 10 tahun 15 tahun tetapi proyek yang sangat panjang, yang menyangkut ratusan triliun rupiah," ujar Presiden saat menggelar jumpa pers di Ruang Tunggu Keberangkatan Bandar Udara Supadio, Pontianak, Rabu (23/3/2016).

"Oleh sebab itu, dari kalkulasi, dari perhitungan, dari pertimbangan-pertimbangan yang sudah saya hitung, kita putuskan kita bangun di darat," Presiden memastikan kembali.

Presiden mengharapkan, dengan keputusan ini dapat berimbas bagi perekonomian daerah, juga nasional. "Kita ingin ekonomi daerah juga ekonomi nasional, itu terimbas dari adanya pembangunan Blok Masela. Kedua, juga pembangunan wilayah regional development juga kita ingin agar juga terkena dampak dari pembangunan besar, Proyek Masela ini," tegas Presiden.

Presiden kemudian memerintahkan kepada Menteri ESDM dan SKK Migas untuk menindak lanjuti keputusan ini. Setelah keputusan ini, nanti akan ditindaklanjuti oleh menteri ESDM dan SKK migas. Itu yang bisa saya sampaikan siang ini. Silakan anti, selanjutnya Menteri ESDM dan SKK Migas yang menyampaikan," kata Presien.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas