Kapolda Metro Jaya Siap Jika Ditunjuk Menjabat Kabareskrim
"Saya malah enggak tahu kalau ada kabar saya jadi pengganti," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moechgiyarto.
Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moechgiyarto mengatakan bahwa dirinya sebagai anggota kepolisian siap untuk ditempatkan dimana saja termasuk mengisi kekosongan Kabareskrim Mabes Polri.
"Anggota polisi itu harus siap dimana saja dengan tanggung jawab apapun termasuk jadi Kabareskrim atau jabatan lain," jelas Moechgiyarto di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (24/5/2016).
Dia mengatakan bahwa dirinya sebagai Kapolda Metro hanya mengerjakan tugasnya secara baik tanpa memikirkan jabatan lainnya yang akan ia terima.
"Saya malah enggak tahu kalau ada kabar saya jadi pengganti. Saya hanya bekerja dengan baik saat ini," tambahnya.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengungkapkan saat ini pihaknya telah memiliki nama-nama, setidaknya ada lima nama yang akan mengisi posisi Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri.
"Calonnya banyak, ada empat atau lima," ujar Badrodin di Bandar Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Sabtu (21/5/2016).
Namun, Badrodin enggan mengungkapkan nama-nama tersebut. Ia hanya mengatakan bahwa calon-calon tersebut memiliki kompetensi untuk mengisi posisi tersebut.
"Ya yang punya kemampuan di bidang Reserse dan Kriminal. Enggak perlu saya sebutkan (namanya)," ucap Badrodin.
Diketahui, Kepala Bareskrim, Komjen Polisi Anang Iskandar beberapa hari lalu berpamitan dengan jajarannya di Mabes Polri. Hal itu dilakukannya karena ia telah habis menjalankan masa jabatannya atau pensiun sebagai perwira tinggi Polri.
Sepeninggal Anang, muncul nama-nama perwira tinggi Polri yang akan mengisi posisi Kepala Bareskrim, diantaranya Irjen Arman Depari, Irjen Moechgiyarto, Irjen Anas Yusuf maupun nama-nama lainnya.
--