Panglima TNI: Presiden Punya Pertimbangan Tertentu Ajukan Tito
Gatot pun tidak mempermasalahkan jika Komjen Tito merupakan lulusan Akpol tahun 87.
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pangima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menghormati keputusan Presiden Joko Widodo yang mengajukan nama Komjen (Pol) Tito Karnavian sebagai Calon Kapolri ke DPR.
Menurut Gatot, Presiden Jokowi memiliki pertimbangan tertentu mengajukan nama Komjen Tito.
"Apapun yang diputuskan oleh Presiden pasti ada pertimbangan tertentu, kita tinggal ikut saja perkembangannya," ujar Gatot di Rumah Dinas Ketua MPR, Kompleks Widya Chandra, Jakarta, Rabu (15/6/2016).
Gatot pun tidak mempermasalahkan jika Komjen Tito merupakan lulusan Akpol tahun 87.
Gatot mengatakan, perbedaan angkatan bukan suatu persoalan di lingkungan TNI-Polri.
"TNI sama Polri itu tidak mengenal angkatan, yang mengenal begitu ada surat keputusan ya sudah. Adik saya contohnya kalau jadi Panglima TNI dan saya masih Pangdam gak ada masalah, karena yang dilihat adalah keputusan Presiden," kata Gatot.